Kegiatan Rutin di Istana Lansia
Friday, 21 October 2022 152 Deswira Umar

Solok_Kamis kemaren (20/10/) seperti biasa di setiap hari kamis setiap minggunya Tim PKRS bersama Nadia Presty, A.Md. Ftr dari Instalasi Rehabilitasi Medik RSUD M. Natsir memberikan edukasi kesehatan di Istana Lansia Kota Solok.  Kegiatan yang dilakukan antara lain pengecekan tekanan darah dan penyuluhan kesehatan dengan tema Low Back Pain (Nyeri Punggung Bawah).
Nyeri punggung bawah/Nyeri pinggang/Low Back Pain (LBP) adalah nyeri yang dirasakan pada bagian punggung bawah yang dapat merupakan nyeri lokal (hanya di bagian pinggang atau lumbal), nyeri radikuler (menjalar ke tungkai bagian bawah), atau keduanya.
Nyeri pinggang terjadi pada 60-90 % sepanjang kehidupan manusia  dan 90 % kasus nyeri pinggang akan sembuh tanpa pengobatan dalam waktu 6-12 minggu. LBP dapat dicegah dengan :
1. Tidur dengan posisi dan kasur yang nyaman (punggung tegak lurus; leher, punggung, dan tulang ekor sejajar tanpa penyangga kepala/bantal)
2. Hindari mengangkat barang berat dan beraktivitas ekstrim
Duduk dengan posisi tegap, gunakan kursi dengan sandaran yang nyaman
3. Melakukan peregangan leher dan badan setelah tidur atau duduk terlalu lama
4. Rutin berolahraga, terutama yang melatih otot perut dan punggung, seperti yoga, pilates, jalan kaki, dan berenang.
5. Menjaga berat badan ideal
6. Menghindari stres




Berita Terkait